Jika kalian berencana untuk menuju ke Malaysia dari Singapura melalui jalan darat, ada dua opsi yang tersedia, yaitu dengan menggunakan bus dan kereta.
Dari Woodland Regional Bus Interchange, kita bisa naik bus nomor 911, 912, 913, atau 913A. Setelah itu, kita harus turun di Woodlands Train Checkpoint. Apabila ragu mengenai halte Woodlands Train Checkpoint itu yang mana, kalian bisa bertanya pada orang yang ada di bus. Untuk sekedar membantu menghafalkan, halte ini terletak hanya beberapa meter setelah belokan yang bertuliskan petunjuk arah ke Woodlands Train Checkpoint. Ciri lainnya, pasti banyak orang yang turun di sini.
Bagi kalian yang ingin naik bus untuk menuju Malaysia, bisa langsung naik ke lantai dua dan belok kiri lalu menuju pintu keluar di sebelah kanan, yang terdapat petunjuk ke Woodlands Checkpoint.
Sejak 1 Juli 2015, bagi yang ingin naik kereta, kalian harus terlebih dahulu membeli tiket shuttle train di lantai bawah untuk menuju ke Johor Bahru Sentral. Tiket ini (per 19 Agustus 2015) seharga SGD 5.
Yang perlu diingat di sini adalah shuttle train ini memiliki jadwal, yang sebaiknya harus kalian sesuaikan dengan jadwal kereta kalian di Malaysia nanti. Misalnya, jika kalian akan naik kereta Senandung Sutera jam 22.30 waktu setempat, kalian sebisa mungkin harus naik shuttle train setidaknya satu jam sebelum waktu tersebut, misalnya pukul 20.00 (waktu Malaysia dan waktu Singapura sama).
*Jika kalian menggunakan ponsel, gunakan mode "screen rotation" atau "rotasi layar" untuk melihat tabel dengan sempurna.
Setelah membeli tiket, kalian bisa naik ke lantai dua dan antri untuk masuk ke pemeriksaan Woodlands Train Checkpoint. Jika waktu keberangkatan shuttle train masih lama, kalian bisa menunggu di bangku yang tersedia di sebelah kiri.
Masuk ke Woodlands Train Checkpoint, kalian akan diminta untuk menunjukkan paspor dan tiket shuttle train. Selesai dengan pemeriksaan paspor pertama, kita tinggal mengikuti lorong yang membawa kita ke pemeriksaan imigrasi, dimana kita akan diminta untuk menunjukkan paspor dan potongan kertas dari bagian imigrasi sewaktu kita memasuki Singapura.
Setelah mendapatkan cap, kita bisa langsung melakukan pemeriksaan barang seperti pada umumnya. Selesai pemeriksaan barang, kita akan melewati lorong yang menuju ke stasiun. Tanpa melalui pemeriksaan lagi, kita bisa masuk ke kereta dan bisa duduk dimana pun karena tidak ada nomor tempat duduk.
Perjalanan dengan shuttle train dari Woodlands Train Checkpoint ke Johor Bahru Sentral hanya membutuhkan waktu sekitar 5 menit. Ya, ini artinya kalian telah resmi berada di Malaysia.
Artikel terkait:
BACKPACKING MURAH SINGAPURA – MALAYSIA 5 HARI 4 MALAM (5D4N): HARI KEDUA (18 AGUSTUS 2015)
KERETA 24 SENANDUNG SUTERA: PENGALAMAN TIDUR DI KERETA MALAM JURUSAN JOHOR BAHRU – KUALA LUMPUR
Dari Woodland Regional Bus Interchange, kita bisa naik bus nomor 911, 912, 913, atau 913A. Setelah itu, kita harus turun di Woodlands Train Checkpoint. Apabila ragu mengenai halte Woodlands Train Checkpoint itu yang mana, kalian bisa bertanya pada orang yang ada di bus. Untuk sekedar membantu menghafalkan, halte ini terletak hanya beberapa meter setelah belokan yang bertuliskan petunjuk arah ke Woodlands Train Checkpoint. Ciri lainnya, pasti banyak orang yang turun di sini.
Baca juga:
CARA NAIK BUS GRATIS GOKL (GO KL) DI KUALA LUMPUR
Bagi kalian yang ingin naik bus untuk menuju Malaysia, bisa langsung naik ke lantai dua dan belok kiri lalu menuju pintu keluar di sebelah kanan, yang terdapat petunjuk ke Woodlands Checkpoint.
Sejak 1 Juli 2015, bagi yang ingin naik kereta, kalian harus terlebih dahulu membeli tiket shuttle train di lantai bawah untuk menuju ke Johor Bahru Sentral. Tiket ini (per 19 Agustus 2015) seharga SGD 5.
Yang perlu diingat di sini adalah shuttle train ini memiliki jadwal, yang sebaiknya harus kalian sesuaikan dengan jadwal kereta kalian di Malaysia nanti. Misalnya, jika kalian akan naik kereta Senandung Sutera jam 22.30 waktu setempat, kalian sebisa mungkin harus naik shuttle train setidaknya satu jam sebelum waktu tersebut, misalnya pukul 20.00 (waktu Malaysia dan waktu Singapura sama).
*Jika kalian menggunakan ponsel, gunakan mode "screen rotation" atau "rotasi layar" untuk melihat tabel dengan sempurna.
Jadwal Shuttle Train Woodlands - JB Sentral
|
Jadwal Shuttle Train Woodlands - JB Sentral
|
06.30
08.00
09.30
17.00
18.30
20.00
23.00
|
05.30
07.00
08.30
16.00
17.30
19.00
20.00
|
Setelah membeli tiket, kalian bisa naik ke lantai dua dan antri untuk masuk ke pemeriksaan Woodlands Train Checkpoint. Jika waktu keberangkatan shuttle train masih lama, kalian bisa menunggu di bangku yang tersedia di sebelah kiri.
Masuk ke Woodlands Train Checkpoint, kalian akan diminta untuk menunjukkan paspor dan tiket shuttle train. Selesai dengan pemeriksaan paspor pertama, kita tinggal mengikuti lorong yang membawa kita ke pemeriksaan imigrasi, dimana kita akan diminta untuk menunjukkan paspor dan potongan kertas dari bagian imigrasi sewaktu kita memasuki Singapura.
Baca juga:
CARA DAN TIPS MUDAH MEMBUAT PASPOR VIA ONLINE
Setelah mendapatkan cap, kita bisa langsung melakukan pemeriksaan barang seperti pada umumnya. Selesai pemeriksaan barang, kita akan melewati lorong yang menuju ke stasiun. Tanpa melalui pemeriksaan lagi, kita bisa masuk ke kereta dan bisa duduk dimana pun karena tidak ada nomor tempat duduk.
Perjalanan dengan shuttle train dari Woodlands Train Checkpoint ke Johor Bahru Sentral hanya membutuhkan waktu sekitar 5 menit. Ya, ini artinya kalian telah resmi berada di Malaysia.
Artikel terkait:
BACKPACKING MURAH SINGAPURA – MALAYSIA 5 HARI 4 MALAM (5D4N): HARI KEDUA (18 AGUSTUS 2015)
KERETA 24 SENANDUNG SUTERA: PENGALAMAN TIDUR DI KERETA MALAM JURUSAN JOHOR BAHRU – KUALA LUMPUR
untuk hari biasa, seberapa lama ya antrian untuk mendapatkan cap paspor di imigrasi?
BalasHapusKebetulan kami kesana juga pada hari biasa. Dan kondisinya tidak terlalu ramai. Hanya ada sekitar 1-2 antrian di depan kami. Sepertinya kebanyakan yang menggunakan jalur ini bukan turis, tapi pekerja.
Hapushallo salam kenal,,
BalasHapusmo tanya,,untuk pembelian tiketnya baiknya online ato on the spot ya? lama perjalanan dari sing ke jb brp lama ya?
trma kasih sebelumnya
Membeli langsung di sana kami rasa tak masalah karena keretanya cukup panjang, tempat duduknya cukup banyak, dan tingkat pengguna keretanya juga tak sehectic di Indonesia jadi tidak rawan kehabisan tiket. Apalagi membeli online kan juga sedikit lebih mahal (on the spot Singapura - JB sebesar SGD 5 dan kalau online menjadi SGD 7). Jumlah trayek kereta per hari dari Singapura juga cukup banyak, yaitu sekitar 10 kali. Dan seandainya kehabisan tiket pun masih ada opsi kendaraan lainnya, seperti bus.
HapusPerjalanan dari Singapura ke JB dengan kereta hanya memakan waktu sekitar 5 menit.
Terima kasih sudah mampir. :)
sipp,,b'art klo saya dari little india turun di mrt bugis trs cari ticket station nya ktmb ini ya?gampang dicari ga ya
HapusBukan turun di Stasiun MRT Bugis ya. Jadi, dari Little India kamu naik MRT North East Line jurusan HarbourFront turun di Stasiun MRT Dhoby Ghaut. Lalu oper MRT North South Line jurusan Jurong East turun di Stasiun MRT Woodlands.
HapusLalu, seperti yang sudah disebutkan di artikel di atas, setelah sampai si Stasiun MRT Woodlands, kamu turun satu lantai ke Woodlands Regional Bus Interchange, kemudian naik bus nomor 911, 912, 913, atau 913A. Setelah itu, kamu bisa turun di Woodlands Train Checkpoint untuk naik Kereta KTMB tersebut.
Mengenai ciri dari Woodlands Train Checkpoint ini bisa kamu baca langsung di artikel di atas. Semoga perjalananmu sukses ya...
halloo kalo dari rute sebaliknya bagaimana?saya dr jb sentral mau ke singapore..
BalasHapusProsesnya kurang lebih sama. Dari JB sentral kamu tinggal beli tiket di konter tiket yang tersedia. Untuk tiket shuttle train yang dibeli di JB Sentral memang lebih murah, yaitu hanya MYR 5 (sementara di Woodlands, harganya SGD 5).
HapusSetelah mendapatkan tiket, kamu bisa langsung menuju ke peron dari kereta shuttle tersebut. Kereta yang melewati JB Sentral ini ada dua ya: yang menuju Singapura dan yang menuju daerah Malaysia lainnya seperti KL. Pilih gate yang menuju Singapura.
Seperti halnya saat berangkat dari Woodlands, jalan menuju area keberangkatan cukup jauh. Dan kamu juga harus melalui proses imigrasi dan pemeriksaan tas.
Perjalanan JB - Woodlands juga hanya memakan waktu 5 menit. Begitu sampai di Singapura, kamu harus mengikuti proses imigrasi dan pemeriksaan tas terlebih dahulu. Setelah itu, proses selesai. Kamu tinggal melanjutkan perjalananmu ke tujuan selanjutnya.
Selamat mencoba. Semoga jawabannya membantu ya... :)
Info nya bagus. Saya berencana untuk ke kl natal ini. Dan dari kl mau ke sg en naik sleeper train. Utk jaga2 saya lebih better utk booking ticket trainnya. Tp kali booking online di tgl 26 dec blm bisa. Mohon info utk booking trainnya.... thanks
BalasHapusEntah kenapa pemesanan untuk tanggal 26 Desember 2017 masih belum tersedia. Mohon maaf karena kami belum bisa memberikan informasi terkait ini. :(
HapusHi boleh tanya?, kalo singkatnya dari singapore - KL by kereta total biayanya berapa ya?, dan kalo by bus berapaa?? , terimakasih����
BalasHapusJika naik kereta dari Woodlands Train Checkpoint menuju Johor Bahru, kamu akan dikenai biaya SGD 5. Jika naik bus, yaitu bus SMRT no. 950 dari Woodlands menuju Terminal JB, biayanya SGD 1.43 (tapi kami belum pernah mencoba opsi ini).
HapusSelanjutnya untuk menuju Kuala Lumpur, salah satu opsi yang bisa kamu pilih adalah naik shuttle train dari Johor Bahru jurusan Gemas (MYR 21-33 tergantung kelas) dan lanjut ETS jurusan Kuala Lumpur (MYR 31).
Lebih jelasnya bisa kamu baca di sini:
- http://kembarimutjalanjalan.blogspot.co.id/2017/08/jadwal-lengkap-harga-shuttle-train-gemas-johor-bahru.html?m=1
- https://kembarimutjalanjalan.blogspot.com/2017/08/rute-jadwal-lengkap-tarif-ets-jurusan-gemas.html
Sementara untuk bus jurusan Johor Bahru - Kuala Lumpur, ada banyak sekali pilihan penyedia jasanya, dan biayanya kurang lebih MYR 35-40.
Semoga jawaban kami membantu ya :)