Rabu, 26 Juli 2017

CARA MENITIPKAN BARANG/TAS DI LEFT BAGGAGE CHANGI AIRPORT

Jika kalian harus transit di Singapura dalam waktu yang cukup lama, tentu kalian juga ingin keluar dari dalam bandara dan menikmati Singapura barang beberapa saat. Masalahnya, kadang kita membawa bawaan yang lumayan banyak, entah itu berupa tas, carrier, koper, atau bawaan lainnya. Tentu ini bisa merepotkan ketika akan melakukan perjalanan, apalagi jika waktu transit kalian tidak sangat panjang.

cara menitipkan barang di changi airport

Kabar baiknya, Changi Airport ini sangat paham akan kebutuhan kita. Sebagai salah satu bandara yang tersibuk dan sering dijadikan tempat transit, Changi Airport melengkapi diri dengan banyak fasilitas, salah satunya adalah fasilitas Left Baggage. Tentu ini akan sangat membantu, khususnya kita yang membawa banyak barang dan ingin keluar bandara dengan lebih nyaman. Bahkan, kalian yang hanya sekadar ingin mengeksplorasi atau belanja di bandara tanpa direpotkan barang bawaan juga bisa memanfaatkan fasilitas ini lho. Layanan ini beroperasi 24 jam sehari.

Sabtu, 22 Juli 2017

KERETA 24 SENANDUNG SUTERA: PENGALAMAN TIDUR DI KERETA MALAM JURUSAN JOHOR BAHRU – KUALA LUMPUR


Per 19 Mei 2016, rute kereta dari Johor Bahru menuju ke Kuala Lumpur (atau sebaliknya) telah mengalami perubahan. Jika sebelumnya kita bisa naik kereta jarak jauh KTM Intercity Express Train dari Johor Bahru langsung ke Kuala Lumpur, sekarang kita harus terlebih dahulu naik Shuttle/Intercity Train dari Johor Baru menuju ke Gemas, baru setelah itu naik KTM ETS (Electric Train Service) dari Gemas menuju ke Kuala Lumpur. Hal ini berlaku juga sebaliknya. Dengan menggunakan kereta yang sama, kita pun bisa melanjutkan perjalanan ke Ipoh, Butterworth, dan Padang Besar. KTM Intercity Express Train No. 24 Senandung Sutera, per tanggal yang sama, telah berhenti beroperasi.

Singapura dan Malaysia adalah dua negara tujuan wisata paling populer bagi orang Indonesia. Dan kebanyakan traveler, baik pribadi maupun menggunakan jasa agen, memasukkan dua negara ini dalam satu paket wisata mereka. Tak heran banyak yang mencari cara agar perjalanan mereka saat bepergian antara kedua negara tersebut mudah.

Baca juga:
RUTE DAN JADWAL LENGKAP SERTA TARIF (HARGA) ELECTRIC TRAIN SERVICE (ETS) DARI DAN KE GEMAS

Malaysia dan Singapura memang tidak berbatasan darat. Tapi karena telah dibangun jembatan yang menjadi penghubung kedua negara, transportasi darat tetap bisa dijadikan alternatif untuk berpindah antar kedua negara tersebut. Selain bus, moda transportasi lain yang bisa dipilih adalah kereta api.

Perjalanan darat menuju Malaysia dengan menggunakan kereta api akan terlebih dahulu dimulai dengan menyeberangi Singapura – Malaysia menggunakan Shuttle Train. Perjalanan akan dimulai dari Woodlands Train Checkpoint, Woodlands, Singapura dan berakhir di Stasiun JB Sentral, Johor Bahru, Malaysia (berlaku sebaliknya). Setelah sampai di Stasiun JB Sentral Johor Bahru inilah perjalanan sesungguhnya dengan menggunakan kereta dimulai.

cara naik kereta senandung sutera

Kamis, 06 Juli 2017

REVIEW GARDENS BY THE BAY SINGAPORE: ATRAKSI, TIKET, DAN WAKTU OPERASIONALNYA


Selain kawasan Marina Bay, tempat wisata lain di Singapura yang sangat ikonik dan wajib dikunjungi adalah Gardens by The Bay. Karena wilayahnya yang berdekatan dan bahkan masih berada di area Marina Bay, kedua tempat wisata ini biasanya memang sering dijadikan satu paket wisata baik oleh agen travel maupun perorangan.

Gardens by The Bay merupakan taman alam yang dibangun di lahan seluas 101 hektar. Taman yang dibangun di lahan reklamasi ini terletak di sebelah selatan Marina Bay, berdekatan dengan Marina Reservoir. Area ini terbagi menjadi tiga bagian, yaitu Bay Central Garden, Bay East Garden, dan Bay South Garden.

Baca juga:
REVIEW MARINA BAY SINGAPURA (SINGAPORE): MELIHAT MERLION DAN MARINA BAY SANDS DARI DEKAT

Di antara ketiga taman tersebut, yang terbesar adalah Bay South Garden, yang berdiri di lahan seluas 54 hektar. Ada banyak hal yang ditawarkan oleh tempat ini, di antaranya adalah dua rumah kaca (conservatorium) bernama Flower Dome dan Cloud Forest, yang keduanya merupakan ruangan berpendingin.

gardens by the bay singapura

Rabu, 05 Juli 2017

PENGALAMAN NAIK PERAHU TURIS (TOURIST BOAT) MELINTASI SUNGAI CHAO PHRAYA, BANGKOK, THAILAND


Salah satu moda transportasi umum yang murah di Bangkok adalah perahu yang mengarungi Sungai Chao Phraya. Ya, Sungai Chao Phraya ini memang masih sangat aktif digunakan sebagai jalur transportasi, dengan banyak pier yang bertebaran di beberapa titik.

Ada beberapa jenis perahu yang berlalu lalang di sungai tersebut, yang dibedakan dengan warna benderanya. Masing-masing perahu memiliki tarif, jadwal, dan rute pemberhentian yang berbeda-beda.

perahu turis di bangkok
Jadwal keberangkatan perahu-perahu di Sathorn Pier

Selasa, 04 Juli 2017

REVIEW HAJI LANE SINGAPORE: GANG WARNA-WARNI DI KAWASAN KAMPUNG ARAB SINGAPURA


Berada di kawasan Kampong Glam, Haji Lane merupakan salah satu tempat yang harus dikunjungi ketika kalian berada di Singapura. Haji Lane ini masih termasuk dalam wilayah Kampung Arab-nya Singapura. Jadi, mengunjungi tempat ini bisa kalian satukan dengan perjalanan ke Arab Street dan sekitarnya.

haji lane singapura

alamat haji lane singapura